Jumat, 20 Mei 2011
Keinginan Pria Waktu Berhubungan Seks
Keinginan Pria Waktu Berhubungan Seks - Mungkin Anda tidak akan keberatan jika harus melakukan tindakan ekstra untuk menyenangkan pasangan saat di tempat tidur, tetapi tetap saja sering kali ada tuntutan seksual tertentu yang membuat Anda sulit untuk memenuhi keinginannya tersebut dengan mudah.
Ya, baik itu pasangan wanita ataupun pria, mereka memiliki hak yang sama saat mereka melakukan agenda bercinta di tempat tidur. Tujuannya adalah mencapai kepuasan masing-masing, tanpa merusak hubungan mereka. Tuntutan seksual terkadang memang membuat salah satu dari pasangan Anda turn of karena mereka lebih mengedepankan egoisme kenikmatan seksual individual. Agar hal tersebut tidak terjadi, berikut ini contekan apa saja tuntutan seksual yang diinginkan pria terhadap Anda saat berhubungan seks. Times of India membeberkannya untuk Anda.
Buka baju secepat mungkin
Pria merasa sangat tertarik ketika melihat pasangan mereka bugil. Jadi, menguasai trik untuk membuka baju bagi wanita dengan proses kilat adalah sebuah kelebihan yang diinginkan pria. Sebaiknya wanita menguasai ini karena kebanyakan wanita lebih menyukai foreplay yang lama dan sensual.
Memenuhi permintaan pria
Terapis seks, Dr Ratan Mehrotra menyarankan, “Pria perlu sedikit lebih tenang dan sabar lalu membiarkan wanita memasuki zona nyaman di mana mereka dapat melalui proses menanggalkan busananya tanpa menemui hambatan sedikitpun. Mengharapkan pasangan dapat melakukan aktivitas bugil kilat sekaligus menyalakan hasratnya, mungkin tidak sesederhana yang dibayangkan. Jadi berikan ruang padanya, sehingga membuatnya merasa nyaman dan akhirnya membuat aktivitas tersebut terasa menyenangkan. Mungkin wanita merasa malu, sehingga ia perlu mematikan lampu dan mengatakan dengan lembut tentang keinginan Anda yang ingin mendapati tubuhnya tanpa busana.”
Agresif dan liar
Sudah menjadi anggapan umum bahwa pria lebih agresif secara seksual dan mereka selalu mengharapkan pasangannnya dapat berperilaku dengan cara yang sama. Ketika menyatakan keinginan tersebut terhadap pasangan, ingatlah bahwa mungkin pasangan ingin mendapati dirinya berperilaku liar saat di ranjang bersama Anda.
Memenuhi permintaan pria
Seksolog yang bermukim di India, Dr Amit Agarwal mengatakan, “Menuntut wanita bertindak liar di ranjang seperti yang Anda harapkan adalah tidak adil bagi wanita karena tak semua pasangan dapat berlaku liar, bergerak sensual layaknya bintang porno. Coba dan biarkan dia melakukan apa yang dia lakukan di tempat tidur dan nikmatilah tanpa memaksanya untuk melakukan hal-hal yang Anda inginkan. Biarkan ia terbuka untuk mencoba posisi seks yang lebih baru dan cobalah tanyakan apakah dia ingin memilih untuk bergerak dengan liar atau tidak.”
Oral seks
Kenimatan sesi ini dapat dirasakan bila kedua pasangan memiliki kesepakatan yagn sama. Meskipun cukup sering dilakukan, ini merupakan tindakan yang sedikit membebani wanita, karena tidak semua wanita senang dengan ide untuk menikmati sesi ini guna memberikan kesenangan para pria.
“Pria harus membiarkan wanita menyadari bahwa ini adalah bagian yang sama dari keintiman fisik dan karenanya tidak memaksakan oral seks pada dirinya. Kalaupun wanita bersiap untuk menjalani sesi ini, tunggulah dan biarkan ia berinisiatif untuk melakukannya dengan alasan untuk memanjakan diri setiap kali Anda sedang melakukan hubungan intim dengannya,” ujar seksolog, Dr Pushkar Gupta.(tty - okezone)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar